Artikel, Informasi

Tahukah Anda Bahwa Makanan di Bawah Ini Baik Untuk Kesehatan Jantung?

Kacang Hitam

Kacang hitam yang lembut penuh dengan nutrisi untuk jantung. Folat, antioksidan, dan magnesium dapat membantu menurunkan tekanan darah.

Anggur Merah dan Resveratrol

Bila Anda minum alkohol, sedikit anggur merah mungkin menjadi pilihan yang sehat untuk jantung. Resveratrol dan catechin, dua antioksidan dalam anggur merah, dapat melindungi dinding arteri. Sedikit alkohol juga dapat meningkatkan HDL (kolesterol baik).

Salmon

Salmon dianggap makanan terbaik untuk kesehatan jantung karena kaya akan omega-3. Omega-3 adalah lemak sehat yang dapat mengurangi risiko gangguan ritme jantung dan menurunkan tekanan darah. ­

Tuna Untuk Omega-3

Lebih murah daripada salmon, tuna juga memiliki omega-3. Albacore (tuna putih) memiliki omega-3 lebih banyak dari tuna lainnya.

Minyak Zaitun

Minyak ini merupakan lemak sehat yang terbuat dari buah zaitun yang dihancurkan. Minyak zaitun kaya antioksidan yang sehat bagi jantung.

Almond

Almond cocok dengan sayuran, ikan, ayam, dan makanan penutup. Mereka memiliki sterol, serat, dan lemak yang baik untuk jantung. Almond dapat membantu menurunkan kolesterol “jahat” LDL. Konsumsilah segenggam almond dalam sehari.

Tahu

Yang terdapat protein vegetarian dalam jumlah besar yang juga kaya akan mineral untuk jantung, serat, dan lemak tak jenuh ganda. Tahu juga dapat menyerap rempah-rempah atau saus yang Anda gunakan untuk memasak.

Ubi Jalar

Ganti kentang dengan ubi jalar. Dengan indeks glisemik rendah, ubi tidak akan menyebabkan lonjakan gula darah dengan cepat. Makanan ini juga memiliki serat, vitamin A, dan lycopene.

Jeruk

Manis dan juicy, jeruk memiliki serat perctin yang dapat melawan kolesterol.. Buah ini juga memiliki kalium yang membantu mengendalikan tekanan darah.

Selain mengonsumsi makanan sehat, sebaiknya batasi asupan garam tidak lebih dari 5-6 gram per hari. Sedangkan bagi orang yang memiliki risiko penyakit jantung, konsumsi sodium maksimal adalah 1.500 mg dan anda juga perlu olahraga secara rutin lalu hindari merokok agar tubuh sehat dan jantung senantiasa kuat memompa darah ke seluruh tubuh dengan baik.

Referensi :

dr. Ieuan Noya. 4 Oktober 2018. Inilah Ragam Makanan Sehat Untuk Jantung.

(sumber : alodokter.com)